Ditinjau dari segi agama jelas
lebaran merupakan hari besar agama Islam, setiap muslim di dunia sangat
menantikan datangnya hari lebaran. Lebaran merupakan hari kemenangan setiap
muslim yang telah melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadhan (kalender
Hijriah). Pada bulan Ramadhan setiap muslim di dunia wajib melaksanakan ibadah
puasa selama sebulan penuh, pada tanggal 1 Syawal barulah umat merayakan hari
kemenangan Idul Fitri yang sering kita sebut dengan lebaran.
Di hari lebaran setia muslim
melakukan ibadah shalat Idul Fitri di pagi hari, dan setelah itu mereka
berkumpul dengan keluarga masing – masing dan biasa sungkem kepada orang yang
lebih tua, lalu kepada semua kerabat-kerabat dekat, setelah itu saling
bersilaturahmi ke rumah-rumah tetangga dekat dan tetangga jauh, kadang-kadang
kepada orang yang bertemu diperjalanan.
Lebaran merupakan hari yang spesial
dimana setiap muslim kembali ke fitrahnya, seolah-olah seperti bayi yang baru
lahir ke dunia, dan pada malam lebaran setiap muslim wajib membayar zakat
paling lambat sebelum shalat Idul Fitri selesai. Zakat berfungsi untuk
mensucikan harta dan hati kita, lalu zakat yang diberikan kepada orang-orang
yang tidak mampu atau fakir miskin.
Hari lebaran memang hari yang
sangat spesial karena di hari itu. Kita dapat menyambung tali silaturahmi yang
mungkin ada yang sudah terputus sekian bulan lamanya. Di dalam Al-Qur'an juga
kita diperintahkan supaya kita harus tetap mempererat tali silaturahmi dengan
sesama muslim Lebaran dan agama sangatlah erat
kaitannya, bahkan tidak bisa dipisah-pisahkan satu sama lainnya. Lebaran
merupakan hari yang istimewa yang diberikan oleh Allah SWT bagi muslim di dunia
untuk dapat merenungkan tetang kesalahan-kesalahan yang telah diperbuatnya.
Setiap muslim memang wajib
mengerjakan ibadah puasa di bulan Ramadhan karena hal itu sangat berguna bagi
kita semua. Supaya kita dapat menahan segala hawa nafsu yang ada dalam pikiran
kita dan lebih meningkatkan lagi ibadah kita terhadap Allah SWT, untuk
mendapatkan ampunan, serta hidayah dari Allah SWT. Di hari lebaran setiap muslim dapat
merenungkan segala kesalahan – kesalahan atau dosa-dosa yang diperbuatnya dan
bisa menjadikan dirinya lebih baik di hari –hari kemarin dan di hari yang akan
datang bisa mendapatkan hidup yang benar-benar baik.
No comments:
Post a Comment