Beranda

Welcome

Selamat Datang di Blog Sarana Informasi ...... Welcome on this blog...benvenuti nel nostro blog..bienvenue sur notre blog...Willkommen in unserem Blog... bienvenido a nuestro blog...... 블로그에 오신 것을 환영합니다 beullogeue osin geos-eul hwan-yeonghabnida....

Tuesday, April 18, 2017

Pengertian Bercerita


Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (Meliono, Ed., 1990:165), tertulis arti bercerita, yaitu “menuturkan cerita”. Dari pengertian ini, bercerita sama dengan mengisahkan sesuatu tentang apa dan bagaimana terjadinya suatu hal (peristiwa/kejadian). Selain itu, cerita sama dengan karangan yang berisi tuturan pengalaman, perbuatan, atau kejadian yang sungguh-sungguh terjadi maupun rekaan belaka. Dengan demikian, bercerita dapat diartikan sebagai kegiatan menuturkan sesuatu yang faktual atau fiksional dalam bentuk bahasa lisan.
Dalam referensi yang sama, makna cerita adalah sebagai berikut.
n 1 tuturan yang membentangkan bagaimana terjadinya sesuatu hal (peristiwa, kejadian, dsb); 2 karangan yang menuturkan perbuatan, pengalaman, atau penderitaan orang; kejadian, dsb. (baik yang sungguh-sungguh terjadi maupun rekaan belaka); 3 lakon yang diwujudkan atau dipertunjukkan dalam gambar hidup (sandiwara, wayang, dsb); 4 ki omong kosong; dongengan (yang tidak benar); omongan (ibid, 1990:165).



Dengan mengacu pada makna leksikal di atas, dapat dikatakan bahwa bercerita merupakan kegiatan menuturkan secara lisan sesuatu hal (kejadian, peristiwa, pengalaman, perbuatan, perilaku, dan sebagainya) baik yang bersifat faktual (kenyataan sebenarnya) maupun fiksional (rekaan atau imajinasi). Bercerita dapat diartikan sebagai kegiatan mengisahkan suatu kejadian, peristiwa, atau perilaku tokoh dalam satu kesatuan tempat, suasana, ruang, dan waktu baik yang faktual atau fiksional. Bercerita berarti pula menuturkan cerita atau sesuatu berdasarkan logika dan ide-ide pencerita. Kegiatan bercerita selalu dimulai dengan melakukan persiapan bahan yang akan diceritakan dan menyusunnya kembali dalam bentuk bahasa lisan. Ini berarti kegiatan bercerita dapat meningkatkan kemampuan berbahasa, khususnya kemampuan berbicara.

No comments:

Post a Comment

About

Popular Posts