Beranda

Welcome

Selamat Datang di Blog Sarana Informasi ...... Welcome on this blog...benvenuti nel nostro blog..bienvenue sur notre blog...Willkommen in unserem Blog... bienvenido a nuestro blog...... 블로그에 오신 것을 환영합니다 beullogeue osin geos-eul hwan-yeonghabnida....

Thursday, June 20, 2024

Ciri – Ciri Gangguan Komunikasi

 


Anak berkebutuhan khusus biasanya diikuti dengan beberapa karakteristik atau ciri-ciri sesuai dengan gangguan yang di alami, bagi anak yang mengalami gangguan komunikasi terdapat 8 ciri-ciri, yaitu :

1.      Menurut Hallahan dan Kaufan (2006) dalam buku yang ditulis oleh Frieda menjelaskan bahwa anak yang mengalami gangguan komunikasi adalah mereka yang tidak memiliki perhatian untuk berkomunikasi dengan orang-orang dilingkungannya dengan tujuan bersosial.

2.      Sewaktu kecil, gumaman yang biasanya muncul ketika anak sudah mulai atau sebelum dapat bicara tidak muncul. Ini terjadi pada anak yang terdiagnoasa autisma.

3.      Berbicara tapi ada hal yang abnormal dari segi intonasi, rate, volume dan isi bahasanya. Misalnya bicara seperti robot, mengulang-ulang perkataan yang didengar, sulit menggunakan bahasa karena mereka tidak sadar dengan reaksi pendengarnya.

4.      Sering tidak memahami ucapan yang ditujukan kepada mereka. Sulit memahami bahwa satu kata memiliki makna atau banyak arti.

5.      Meggunakan kata-kata yang aneh, seperti ketika melihat mobil mereka mengatakan “empat”.

6.      Terus mengalami pertanyaan-pertanyaan yang diajukan meskipun mereka sudah tahu jawaban dari pertanyaan tersebut. Contoh kecilnya adalah “Ma, itu kambing ya.?. Mereka tidak menghiraukan lawan bicaranya, yang jelas mereka suka dengan topik pembahasan yang diangkat dan tidak jarang memperpanjang pembicaraan.

7.      Sering mengulang-ngulang kata-kata yang baru atau pernah mereka dengar tanpa ada maksud untuk berkomunikasi sama sekali. Mereka sering berbicara dengan diri mereka atau benda yang disukai dengan bahasa mereka sendiri.

8.      Menarik diri dari lingkungan yang mereka tinggali, tidak paham dengan pembicaraan yang didengarnya, kesulitan dalam mengolah kata-kata.

9.      Memiliki gangguan komunikasi non verbal. Tidak pernah menggunakan gerak tubuh ketika berbicara layaknya orang-orang normal lain yang secara spontan terlihat ketika mereka berbicara.

10.  Pada gangguan lain, gangguan komunikasi biasanya terjadi kepada orang-orang yang tuna wicara yang memang tidak pernah tahu atau kesulitan untuk menyebut kata-kata ketika berkomunikasi karena adanya gangguan saraf yang mengontrol komunikasi verbal manusia.

Anak BK  sebenarnya sangat banyak mengalami gangguan komunikasi baik dengan skala besar maupun kecil meskipun dengan gangguan komunikasi tertentu. Misalnya anak retardasi mental, autis, tuna wicara dan tuna-tuna yang lain. Gangguan komunikasi pada anak autisma misalnya yang paling banyak disoroti karena mereka sangat jauh dengan dunia sosialnya, dunia mereka yang kemungkinan besar membuat mereka hanya merasa nyaman jika berada disana. Dengan demikian, hampir semua ABK mengalami gangguan komunikasi, baik itu retardasi mental dan gangguan yang lain.

No comments:

Post a Comment

About

Popular Posts